Flamingo Chili, Si Merah Muda Yang Terancam Punah
Flamingo Chili Si Merah Muda Yang Terancam Punah, Flamingo sebagian besar ditemukan di Negara Afrika, Eropa, Asia, dan Flamingo Chili hanya ada Amerika selatan. Flamingo hidup secara berkelompok, species burung berkaki panjang dan memiliki warna pink di bulu nya ini sangat banyak di sukai.
Bentuk tubuh nya yang seperti bangau, kaki yang panjang warna nya yang merah muda cantik menjadi khas nya Flamingo Chili ini. Lebih besar dari pada bangau dan memiliki mata merah, saat dewasa burung ini bisa mencapai tinggi kurang lebih 1.6 meter. Namun berat badannya hanya mencapai angka 1.9 kg – 3.5 kg saja.
Berikut fakta tentang Flamingo Chili, Si Merah Muda Yang Terancam Punah
Flamingo melambangkan keindahan, potensi, keseimbangan, dan romansa Kemampuan mereka untuk bertumpu di satu kakinya lah yang melambangkan keseimbangan dan harmoni. Burung ini juga melambangkan cinta dan kesetiaan persahabatan ia juga merupakan hewan yang sangat setia. Foto dari burung Flamingo sering kali di jadikan wallaper untuk pasangan kekasih loh.
Saat flamingo beristirahat atau tidur mereka duduk dengan satu kaki yang terselip sambil berdiri, sedangkan saat tertidur ia akan meletakkan kepala nya di punggung. Flamingo bisa terbang dengan kecepatan 50 sampai 60 kpj. Diketahui ia terbang bisa sampai 600km di setiap malam dari habitat satu ke habitat lain.
Kenapa Flamingo berwarna pink ?
berubah nya warna flamingo adalah faktor dari makanan, sejak lahir burung ini memiliki warna abu-abu. Karena makanan utamanya adalah udang, alga, atau krustasea lainnya yang hidup di dekatnya. Makanan-makanan itu mengandung pigmen yang bisa merubah warna kulit mereka.
Apa predator yang mengancam Flamingo?
Flamingo kecil sering kali di mangsa ular piton, cheetah, macam tutul, dan serigala. Dan juga manusia, manusia kerap sekali memburu Flamingo untuk diambil bulu nya. Para penambang di daerah Andean memburu Flamingo untuk mereka ambil lemaknya yang di percaya dapat menjadi obat turbekulosis. Beberapa ada juga yang memburu Flamingo untuk di ambil telur karena rasanya yang sangat lezat.
Penyebab Punahnya Flamingo Chili
Kepunahan Flamingo Chili karena adanya berbagai faktor seperti perburuan liar, kehilangan habitat asli, iklim yang berubah-ubah juga pencemaran. Juga perkembangbiakan burung ini sangat lambat yakni sekitar 5 – 8 tahun sekali baru bertelur. Sekali bertelur hanya menghasilkan satu butir telur saja, yang akan dierami selama 28 – 31 hari saja.
Baca Juga : Ikan Sturgeon Penghasil Caviar Yang Paling Langka